faktaintegritas.id – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dengan durasi singkat di sebagian wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan sore hari.
Sementara itu, BMKG memprakirakan untuk wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan cerah pada siang hingga sore hari.
Pada malam harinya, hanya wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang diprakirakan akan Cerah berawan, sementara sisanya akan turun hujan ringan.
BMKG memprakirakan wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara akan berawan pada dini hari. Sementara itu, Kepulauan Seribu diprakirakan akan tetap cerah berawan hingga dini hari.
Sementara itu untuk suhu di sekitar wilayah Jakarta diperkirakan mencapai 25-34 derajat celcius dan kelembapan mencapai 55 – 95 persen
More Stories
Korlantas POLRI dan PT Jasa Raharja Survey Jalur Tol Trans Jawa, Pastikan Kelancaran Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 2025
Laznas YAKESMA gelar run for humanity, 250 juta donasi terkumpul untuk program Gizi bagi Gaza
Miris 50% lebih umat Islam Indonesia tidak bisa baca Al-Qurán, LPQQ DPD Kota Bekasi siaap dukung program gerakan nasional berantas buta aksara Al-Qurán