faktaintegritas.id – Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi mengatakan bahwa sebanyak 95 persen guru dan tenaga pendidik di Kota Bekasi sudah divaksinasi dan dipastikan siap menjalankan pembelajaran tatap muka terbatas.
“Berdasarkan data terbaru, 95% guru dan tenaga pendidik sudah mendapat vaksinasi. Adapun yang belum karena mereka memiliki komorbid,” kata Kepala Disdik Kota Bekasi, Inayatullah, Rabu (6/10/2021).
Inayatullah juga mengatakan bukan hanya guru pengajar saja yang sudah melakukan vaksinasi, tetapi pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Bekasi juga sudah melakukan vaksinasi.
“Tak hanya guru saja yang sudah dilakukan vaksin, namun untuk pegawai di Dinas Pendidikan Kota Bekasi juga telah mengikuti vaksinasi,” kata dia.
