faktaintegritas.id – Pemerintah Aceh memberikan apresiasi kepada Nurul Akmal, putri asal Aceh yang mewakili Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 pada cabang olahraga angkat besi, kategori lifter putri.
Apresiasi itu diwujudkan dalam bentuk penghargaan berupa pembangungan satu unit rumah yang akan dianggarkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Aceh (APBA) perubahan.
“Pemerintah Aceh sangat mengapresiasi. Sesuai arahan Gubernur Aceh, satu unit rumah akan dibangun untuk Nurul.” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh Dedi Yuswadi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com Jumat, (6/8/2021).
Dedi mengatakan, untuk mendukung kegiatan Nurul sebagai atlet angkat besi, Pemerintah Aceh juga sudah mengangkat Nurul sebagai tenaga kontrak di Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh.
Hal tersebut penting untuk menunjang tingkat ekonomi yang baik bagi sang atlet.
Adapun Nurul Akmar menjadi penutup penampilan tim Indonesia dalam Olimpiade Tokyo 2020.
Meski tidak mendapat medali, Nurul menempati peringkat lima dalam cabang olahraga angkat besi kelas +87 kilogram yang berlangsung di Tokyo International Forum, Senin (2/8/2021).
Lifter yang akrab di panggil Amel itu melakukan angkatan 115 kilogram di snatch dan 141 kilogram di clean and jerk untuk mencatat total angkatan 256 kilogram.
Lifter kelahiran Tanah Luas Aceh itu mengawali kompetisi dengan mengangkat beban 107 kilogram di kesempatan kedua snatch.
Secara bertahap, Amel menambah bebannya menjadi 111 kilogram dan 115 kilogram, dan mengakhiri sesi snatch di urutan kelima.
Sumber : kompas.com
More Stories
Kisah Perjuangan Andi Goten & Partner, sukses membangun bisnis GYM Modern bernama TRADEFIT.
Jaitsu M. Agniya, Atlet Futsal dari SMP Bani Taqwa Bekasi asal klub PCA Futsal siap berlaga di Liga Nusantara U15
Insiden di ISSOM 2024 perlu diinvestigasi, Ananda Mikola sarankan Toyota Gazoo Racing Indonesia ajukan banding