faktaintegritas.id – Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono mengatakan bahwa penurunan kasus konfirmasi Covid-19 di berbagai provinsi menurun sebesar 25 persen.
“Kita melihat tren penurunan kasus konfirmasi Covid-19 di berbagai provinsi terus berlanjut sebesar 25 persen dibandingkan minggu sebelumnya. Hal ini diikuti dengan tren kasus kesembuhan yang terus meningkat,” ujar Dante, Kamis (2/9/2021).
Dante juga mencatat penurunan angka kematian di Indonesia mencapai 37 persen dibandingkan minggu sebelumnya. Serta tren positivity rate nasional juga terus menurun hingga saat ini sebesar 10,36 persen dibandingkan minggu sebelumnya.
“Semoga tren posivity rate ini makin menurun sejalan dengan berbagai protokol kesehatan dan vaksinasi yang diberikan ke masyarakat,” ujarnya.
Dante juga menghimbau agar protokol kesehatan di Indonesia tetap dijaga agar tidak terjadi penambahan kasus lainnya.
“Itu karena protokol kesehatan yang tidak dijaga. Jadi walaupun kita mengalami akselerasi yang cepat dalam memberikan vaksinasi, protokol kesehatan merupakan salah satu mandatory yang harus dijalankan supaya tidak terjadi lonjakan berikutnya,” tegas Dante.
“Kita harus tetap waspada dan tetap menahan diri untuk mengurangi mobilitas, disiplin menjaga protokol kesehatan, dan segeralah untuk divaksinasi karena vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan telah terbukti mampu menurunkan laju penyebaran virus corona,” tambahnya.
More Stories
2 Tahun Mualaf,dr Richard Lee Ungkap Ayat Al Quran yang Bikin Hatinya Yakin: Mengubah Pandanganku
Inilah syarat, dan cara daftar mudik gratis BUMN tahun 2025
Mudik Gratis BUMN Kembali Digelar, Wujud Nyata Pelayanan BUMN untuk Masyarakat