Bekasi, (03/02/25)
faktaintegritas.id : Gerakan Ekonomi kreatif merupakan salah satu lembaga yang mendukung program pemerintah dalam menghadapi tantangan era digital saat ini. Dimana salah satu sub daripada kegiatan perekonomian yang berbasiskan kreatifitas.
Gerakan Ekonomi Kreatif sudah terbentuk di tingkat nasional dan provinsi, serta saat ini dalam tahap pembentukan di seluruh kabupaten kota se-Indonesia.
Begitu pula dengan Bekasi. Beberapa kaum muda yang siap membantu program pemerintah dan sadar akan pentingnya mengembangkan kreativitas sehingga menjadi sebuah roda perekonomian sedang berkonsolidasi untuk pembentukan Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional Cabang Bekasi.
Saat ini pengurus Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional Cabang Bekasi sedang menyusun kepengurusan dan mempersiapkan untuk acara pelantikan. Dimana nanti acara pelantikan akan di hadiri oleh elemen Muspida Kota dan Kabupaten Bekasi dan Pengurus Pusat GEKRAFS serta Pengurus GEKRAFS provinsi Jabar.
Dimana dengan dihadiri oleh Muspida Kota dan Kabupaten Bekasi dapat terjalin kerjasama antara Pemerintah Kota dan Kabupaten Bekasi dengan Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional Cabang Bekasi. Dalam memajukan ekonomi kreatif di kota dan kabupaten bekasi
More Stories
Berkah Ramadhan, Pemuda Ansor Ranting Teluk Pucung Bekasi Utara Berbagi Takjil Gratis ke Pengguna Jalan.
Kadin Kota Bekasi, mendampingi Kadin Jawa Barat, & APJI salurkan bantuan untuk korban banjir di 2 Titik
IKMBS Salurkan bantuan bagi warga terdampak banjir di Bekasi